Sosialisasi Jaringan Starlink Menuju Smart Desa
Bengkayang – Bupati Bengkayang buka giat sosialisasi Jaringan Starlink Menuju Smart Desa bersama PT. Industri Kreatif Digital di Aula Rangkaya Kantor Bupati Bengkayang pada Kamis, (16/01/2025).
Hadir, para Kepala Perangkat Daerah dilingkungan Pemerintah Kabupaten Bengkayang, para Camat se-Kabupaten Bengkayang serta Kepala Desa se- Kabupaten Bengkayang.
Dalam Visi Pembangunan Kabupaten Bengkayang yaitu “Terwujudnya Kabupaten Bengkayang yang Maju, Mandiri, Sejahtera dan Berdaya Saing ditopang Pemerintahan yang bersih dan terbuka”. Untuk mencapai Visi ini salah satu kebijakannya adalah memperkuat tata kelola Pemerintahan berbasis digital yang inovatif untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik.
Dengan adanya hal tersebut diatas Jaringan Starlink sebagai solusi konektifitas dapat menjembatani kendala geografis dan menjadi akselerator implementasi teknologi di Desa-Desa. Penerapan teknologi ini akan memberikan peluang untuk meningkatkan pelayanan masyarakat secara transparan dan efisien, mempermudah akses terhadap informasi hingga menciptakan peluang ekonomi baru di Desa.
Dengan jaringan internet berkualitas tinggi, para Kepala Desa dapat mengelola Pemerintahan secara lebih efektif dan juga dapat menunjang pelayanan di bidang pendidikan, kesehatan dan pemberdayaan ekonomi masyarakat.
Dalam arahan dan sambutannya Bupati Bengkayang Sebastianus Darwis, S.E., M.M. mengingatkan bahwa teknologi hanyalah alat, kunci kesuksesan dari inisiatif ini adalah kolaboratif, keemimpinan yang progresif dan komitmen bersama untuk membawa perubahan positif bagi masyarakat. (Diskominfo Bengkayang/FM/RT)