Groundbreaking Pembangunan Pabrik Jagung di Kabupaten Bengkayang

Bengkayang – Bupati Bengkayang Sebastianus Darwis, S.E., M.M menghadiri kegiatan Groundbreaking pembangunan pabrik jagung PT. Pangan Merah Putih bersama Kapolda Kalimantan Barat Irjen. Pol. Pipit Rismanto, S.I.K., M.H, di Jalan Bukit Tinggi pada Senin, (20/01/2024).

Hadir, Wakapolda Kalimantan Barat; Pju Polda Kalimantan Barat; Wakil Bupati Bengkayang Drs. H. Syamsul Rizal; Kapolres Bengkayang; Para Forkopimda Kabupaten Bengkayang; Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Bengkayang; Pimpinan BUMN Kabupaten Bengkayang; Kontraktor dan Konsultan Pembangunan Pabrik; Ketua Koperasi Teguh Sejahtera Bengkayang; Camat Bengkayang; serta Lurah Sebalo.

Dengan adanya pembangunan pabrik ini sejalan dengan arahan dari Presiden RI bahwa ketahanan pangan adalah prioritas nasional maka Polda Kalimantan Barat bersama Pemerintah Daerah Kabupaten Bengkayang mendukung kebijakan Pemerintah dengan menjaga stabilitas keamanan dan pangan, sehingga program-program strategis dapat tercapai.

Perlu diketahui pabrik ini akan di bangun diatas lahan seluas 6 hektar, dengan fasilitas yang sangat memadai, termasuk ruang pengolahan jagung seluas 360 M2 dengan kapasitas produksi 300 ton jagung kering per hari. Selain itu juga akan ada tersedianya gudang penyimpanan berkapasitas 1.000 ton, lantai jemur seluas 1.753 M2 dan jembatan timbang dengan kapasitas 60 ton.

Diharapkan melalui hilirisasi jagung dapat memproduksi jagung dengan kualitas ekspor, memenuhi standar kadar air 15% serta meningkatkan produktifitas untuk para petani jagung.

Dalam sambutannya Sebastianus Darwis,S.E., M.M mengucapkan terima kasih kepala Kapolda Kalimantan Barat yang telah memilih Kabupaten Bengkayang sebagai pusat dalam produksi jagung dimana Kabupaten Bengkayang juga dikenal sebagai Kabupaten yang memproduksi jagung terbesar.

“Dan dengan adanya pabrik ini pula diharapkan menjadi motor pengerak ekonomi daerah khususnya Kabupaten Bengkayang dengan menciptakan lapangan pekerjaan serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.” Ucap Bupati Bengkayang. (Diskominfo Bengkayang/RT)