Penyusunan Rencana Aksi Daerah (RAD) Kesehatan di Kabupaten Bengkayang

Selasa, 22 Agustus 2017 merupakan hari kedua, rangkaian Kunjungan pertama Penyusunan Rencana Aksi Daerah (RAD) Kesehatan di Kabupaten Bengkayang, Tim PKMK FK UGM melanjutkan agenda kegiatan pendampingan, sesuai dengan Kerangka Acuan Kerja (KAK) yang telah disepakati bersama dengan Bappeda dan Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkayang, yakni Agenda Sosialisasi dan Workshop Awal.

Acara dibuka oleh Fransiskus Sisko, S.Hut. selaku Kepala Bidang Sosial Budaya dan Pemerintahan, Bappeda Kabupaten Bengkayang. Kemudian dilanjutkan sambutan pembukaan oleh Dr. dr. Dwi Handono Sulistyo, M.Kes, selaku Ketua Tim Konsultan PKMK FK UGM. Disusul sambutan Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Bengkayang oleh Drs. Stefanus Salikin, M.Si, selanjutnya sambutan dari Drs. Pinus Samsudin, M.Si, selaku Kepala Bappeda Kabupaten Bengkayang.