Ny. Anita Sebastianus Darwis, S.E.,M.M., Resmi dilantik Sebagai Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Bengkayang oleh Ny. Dr. (Cand) Hj. Erlina Ria Norsan, S.H., M.H.
Pontianak – Pelantikan Ketua Tim Penggerak PKK, Ketua TP Pembina Posyandu, dan Ketua Dekranasda Kabupaten/Kota se-Kalimantan Barat Periode 2025-2030 Bertempat di Pendopo Gubernur Kalimantan Barat pada Senin, (10/03/2025), Acara ini juga dihadiri oleh Gubernur Kalimantan Barat; Bupati dan Wali Kota se-Kalimantan Barat serta Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten/Kota se-Kalimantan Barat, Ketua TP Pembina Posyandu, dan Ketua Dekranasda.
Acara yang dimulai pukul 13.00 WIB ini dibuka dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan Mars PKK. Selanjutnya, dilakukan serah terima jabatan dari Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat periode 2023-2025 kepada Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat periode 2025-2030. Prosesi pelantikan dan pengukuhan pengurus baru pun dilaksanakan dengan khidmat.
Dalam sambutannya, Ketua TP PKK Provinsi Kalimantan Barat yang baru menyampaikan visi dan misi untuk meningkatkan peran PKK dalam memberdayakan keluarga dan masyarakat di Kalimantan Barat. Gubernur Kalimantan Barat juga memberikan sambutan yang mendukung penuh program-program PKK dalam meningkatkan kesejahteraan keluarga.
Acara dilanjutkan dengan penyerahan piagam penghargaan kepada 14 Ketua TP PKK Kabupaten/Kota sebelumnya sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan kontribusi mereka selama menjabat. Setelah sambutan, acara diisi dengan pembacaan doa, sholat Ashar, dan tausiyah oleh Sheikh Jamil.
Sebagai penutup, diadakan buka puasa bersama dan ramah tamah, diikuti dengan sholat Tarawih bersama yang dipimpin oleh Sheikh Jamil. Acara ini diharapkan dapat mempererat silaturahmi dan meningkatkan sinergi antara pengurus PKK Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Kalimantan Barat.
Sebelumnya, pada tanggal 9 Maret 2025, telah dilaksanakan Gladi Kotor dan Gladi Bersih di tempat yang sama untuk memastikan kelancaran acara pelantikan. Gladi Kotor dilaksanakan pada pukul 13.30 WIB, sedangkan Gladi Bersih dilaksanakan pada pukul 11.00 WIB tanggal 10 Maret 2025.

Dengan dilantiknya pengurus baru, diharapkan PKK Provinsi Kalimantan Barat dan PKK Kabupaten/Kota dapat terus berkontribusi dalam meningkatkan kualitas hidup keluarga dan masyarakat di wilayah tersebut. (Diskominfo Bengkayang/RT/dok.Prokopim Bengkayang)