Wakil Bupati Pimpin Apel Serempak Awal Masuk Sekolah di SMPN 1 Bengkayang
Bengkayang – Pemerintah Kabupaten Bengkayang melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan menyelenggarakan Apel Serempak Awal Masuk Sekolah untuk jenjang pendidikan dasar, Senin (05/01/2026). Kegiatan yang dilaksanakan serentak di seluruh sekolah dasar dan menengah pertama di Kabupaten Bengkayang.
Wakil Bupati Bengkayang hadir secara langsung memimpin apel, kehadiran ini menjadi bentuk perhatian dan motivasi pemerintah daerah terhadap dunia pendidikan, sekaligus menyambut semangat peserta didik dan tenaga pendidik memasuki semester genap Tahun Ajaran 2025/2026.
Dalam sambutannya Wakil Bupati Bengkayang menekankan pentingnya persiapan menyongsong Tes Kemampuan Akademik (TKA) untuk jenjang SD dan SMP. Beliau juga mengajak seluruh pemangku kepentingan, termasuk komite sekolah dan orang tua, untuk bersama-sama menciptakan lingkungan sekolah yang aman, nyaman, dan mendukung penerapan pembelajaran mendalam.
Apel pagi ini mengusung tema “Gembira Bergerak Implementasikan Pembelajaran Mendalam menyongsong TKA/Ujian Nasional Berkualitas untuk Bengkayang Gemilang”. Kegiatan ini diharapkan dapat memantik kedisiplinan, memperkuat karakter siswa, dan menguatkan komitmen bersama dalam meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Bengkayang. (Diskominfo Bengkayang/LR/MR/RT)
